Click here for Myspace Layouts

Mulailah membaca Artikel-Artikel ini dengan Bismillah

Selasa, 11 Mei 2010

Ughh..!!! Kesal....



Kesal! Satu kata yang sedang bercokol dihatiku. Kenapa….?? !!! kenapa aku mengikuti hawa nafsu. Dan rasa kesal itu ingin membuatku marah. Perang dalam batinpun tak bisa ku hindari. Hatiku yang ingin aku tetap sabar berusaha menasehati nafsuku untuk meredam segala emosi yang merajaiku. Rasanya ingin menangis.

Bimbingan skripsi Bab II. Ternyata masih banyak yang harus di rapikan dan diperbaiki penulisannya. Ya Allah, ada apa denganku. Bukankah itu hal biasa. atau mungkin akunya saja yang sensitif hari ini. Entahlah..!! yang ku tahu aku memang terlalu lemah hingga hal sepele seperti itu turut di pikirkan dan memperkeruhkan suasana hati.



Sepulang dari bimbingan, revo ku pacu kembali ke kantor. Tapi masih saja hati ini menyimpan rasa kesal tadi. Ku berusaha beristighfar agar hati ini kembali tenang.

Alhamdulillah sedikit tenang. Ya Allah, ternyata aku manusia yang lemah yang terkadang belum mampu mengendalikan rasa kesal. Dan ku tahu rasa kesal itu adalah salah satu penyakit hati. Yang dapat merusak sel-sel jaringan iman seseorang.

Marah, benci, kesal, iri hati adalah beberapa bagian dari penyakit hati yang sangat susah di hindari oleh kita. setiap hari kita beraktifitas mengerjakan segala pekerjaan rutin maupun tidak rutin otomatis kita selalu bersinggungan dengan orang lain entah orang tua,saudara, suami, isteri, anak, teman, tetangga dll..dan tanpa disadari potensi penyakit hati dalam diri kita muncul terpicu oleh bberapa masalah dengan mereka atau salah satu diantara mereka…..

Betapa susah kita menghindari ini..tapi janganlah kita putus asa menghindarinya..selalu berdoa dalam hati setiap menghadapi hal yang menjengkelkan ” Allahumma innii a’udzubika min ghodlobi nafsii.. ” betapa dekat syetan dengan kita sehingga kita harus berlindung kepada Allah dari segala bisikannya.. ” Ya Allah ..aku berlindung kepadamu dari kemarahan ( nafsu) diri sendiri “

Beberapa cara menghindari penyakit hati adalah :

1. Seringlah kita membaca Qur’an dan memahami maknanya
2. Mendirikan sholat malam ( tahajud, hajat dll)
3. Bergaullah dengan orang sholeh

Adalah di syurga tempat kita terhindar dari segala penyakit hati ..tapi mampukah kita meraih tempat di syurga apabila di dunia selalu memelihara penyakit ini…????

0 komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com